wisata
Kota Malang, Parijs Van Oost-Java

Berbicara tentang Kota Malang, mungkin sebagian besar dari kita langsung mengingat tentang lezatnya kuliner khas kota tersebut. Ya… Bakso Malang. Tapi, itu hanya bagian kecil dari banyak hal yang membuat salah satu kota terbesar di Indonesia ini terkenal.
Kota Malang adalah sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kota ini terletak 90 kilometer sebelah selatan Surabaya dan merupakan kota terbesar di kedua di Jawa Timur setelah Surabaya, serta merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia menurut jumlah penduduk.
Selain itu, Malang juga merupakan kota terbesar kedua di wilayah Pulau Jawa bagian selatan setelah Bandung.
Kota Malang berada di dataran tinggi yang cukup sejuk, dan seluruh wilayahnya berbatasan dengan Kabupaten Malang. Dengan luas wilayah 252,10 km2. Bersama dengan Kota Batu dan Kabupaten Malang, Kota Malang merupakan bagian dari kesatuan wilayah yang dikenal dengan Malang Raya (Wilayah Metropolitan Malang).
Wilayah Malang Raya yang berpenduduk sekitar 4 juta jiwa, adalah kawasan metropolitan terbesar kedua di Jawa Timur setelah Gerbangkertosusila. Kawasan Malang Raya dikenal sebagai salah satu daerah tujuan wisata utama di Indonesia.
Tidak hanya itu, Malang juga dikenal sebagai salah satu kota tujuan pendidikan terkemuka di Indonesia karena banyak universitas dan politeknik negeri maupun swasta yang terkenal hingga seluruh Indonesia dan menjadi salah satu tujuan pendidikan berada di kota ini, beberapa di antaranya yang paling terkenal adalah Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang, dan Universitas Muhammadiyah Malang.
Sebutan lain kota ini adalah kota bunga, dikarenakan pada zaman dahulu Malang dinilai sangat indah dan cantik dengan banyak pohon-pohon dan bunga yang berkembang dan tumbuh dengan indah dan asri.
Malang juga dijuluki Parijs van Oost-Java, karena keindahan kotanya bagaikan kota “Paris” di timur Pulau Jawa.
Selain itu, Malang juga mendapat julukan Zwitserland van Java karena keindahan kotanya yang dikelilingi pegunungan serta tata kotanya yang rapi, menyamai negara Swiss di Eropa.
Malang juga berangsur-angsur dikenal sebagai kota belanja, karena banyaknya mall dan factory outlet yang bertebaran di kota ini. Hal inilah yang menjadikan kota Malang dikenal luas memiliki keunikan, yakni karena kemiripannya dengan Kota Bandung di Provinsi Jawa Barat, di antaranya dari segi geografis, julukan, dan perkembangan kotanya.
Semakin menarik bukan? Ya, hal ini pula yang kemudian membuat Kota Malang menjadi salah satu destinasi wisata utama di Indonesia. Bahkan, sejak dahulu Malang banyak dikunjungi oleh wisatawan, baik lokal maupun asing.
Udara yang sejuk ditambah dengan banyaknya tempat wisata di Malang membuat banyak pengunjung tertarik untuk berwisata ke Malang. Apalagi, Malang juga dilengkapi dengan pesona sejarah yang mampu menceritakan sisa-sisa masa kejayaan wilayah tersebut. Seperti, banyak terdapat candi yang masih kokoh berdiri di Malang Raya. Sebut saja seperti, candi Singosari, candi Kidal, candi Jago dan lainnya.
Dan tentunya, ragam budaya dan seni menjadi faktor tersendiri yang menjadi daya tarik Malang. Kesenian paling utama Malang adalah topeng Malang. Budaya lainnya yang tak kalah terkenal adalah bantengan.
Bantengan merupakan tradisi yang dilakukan masyarakat Malang saat merayakan hari kemerdekaan Indonesia atau hari jadi kota Malang. Berpakaian khas warna merah dengan hitam. Bantengan dilakukan dengan banyak orang yang menggunakan pakaian yang menyerupai banteng dengan ada wajah banteng.
Selain itu, setiap tanggal 21 Mei diadakan acara yang dinamakan Malang Tempo Dulu. Kegiatan ini dilakukan mulai siang sampai malam hari. Tujuannya untuk mengetahui keadaan Malang dahulu kala. Banyak kesenian, makanan, pakaian khas yang digunakan pada zaman dahulu.
Tentang Kuliner khas, Bakso Malang memang memang sangat terkenal. Hampir di setiap kota, bakso yang menjadi favorit adalah bakso malang. Di malang sendiripun, sangat banyak orang yang berjualan bakso dengan beragam varian. Selain itu, Malang juga dikenal tempe. Bahkan tempe malang disebut-sebut menjadi tempe paling enak di Indonesia. Perbedaannya pun cukup mencolok dengan tempe di daerah lainnya.

You must be logged in to post a comment Login